Magetan Jatim Anggota
Karang Taruna "Garuda Bangkit" Desa Kleco Kecamatan Bendo Kab.
Magetan mengikuti pelatihan pembubutan dan pengelasan untuk pembuatan meja
kantor bertempat di Halaman Kantor Balai Desa Kleco Kecamatan Bendo Kab.
Magetan dengan pengisi materi dari pensinan AURI Serma purna Agus Sudarto, Guru
SMK PSM Kebon sari dan Bpk. Bagio dari bengkel bubut "SABAR"
Maospati. Sabtu (07/03/2020)
Dalam pelatihan anggota Karang Taruna tersebut juga dihadiri
oleh Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 0804/13 Bendo Sertu Sri Suharno,
Kepala Desa Kleco Bpk. Wandojo Purwanto dan peserta pelatihan dari anggota
Karang Taruna "Garuda Bangkit".
Dalam kesempatan tersebut, Bintara berpangkat Sersan Satu
ini mengungkapkan disamping untuk memperat tali silaturahmi dengan aggota
karang taruna, dan juga memberikan semangat dan supoort bahwa pada saat
sekarang ini pemuda harus pro aktif dalam berorganisasi, belajar itu bukan
hanya didapatkan di meja belajar saja, bergaul dengan orang-orang yang
mempunyai pengalaman yang bagus adalah cara untuk mendapatkan serta menambah
ilmu, pelatihan inilah salah satunya,
ungkapnya.
Sertu Sri
Suharno juga menambahkan dengan
pelatihan pembubutan dan pengelasan oleh anggota Karang Taruna ini akan
meningkatkan kontribusi pemuda karang taruna dalam dunia perindustrian
pembubutan dan pengelasan khususnya di wilayah Desa Kleco Kecamatan Bendo.
Kepala Desa Kleco Bpk. Wandoyo, juga mengungkapkan rasa
terima kasihnya kepada Babinsa atas dukungan semangat dan support kepada para
pemuda karang taruna untuk berinovasi mengembangkan kemampuannya, dan dengan
adanya pelatihan seperti ini diharapkan kedepannya pemuda dapat ikut andil
dalam perkembangan perindustrian
khususnya di wilayah desa Kleco. ungkapnya.
" Pelatihan seperti ini sudah semestinya untuk
diberikan dan dilaksanakan secara berkesinambungan untuk meningkatkan
kontribusi pemuda dalam menambah pengetahuan dan pengalaman yang mana bisa
dijadikan modal awal untuk membuka usaha baru diwilayah kita " Pungkas
Kades Kleco. (R13).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar